Web Reader Welcome

Rabu, 14 November 2012

Sosiologi Sebagai Ilmu

Bab 1

Sosiologi Sebagai Ilmu
Untuk kelas 1 SMA Semester 1

Points :
  • Pengertian
  • Arti Ilmu dan Pengetahuan
  • Latar Belakang
  • Ciri-ciri
  • Konsep Dasar
  • Manfaat


  1. Pengertian
Sosiologi berasal dari bahasa latin (socius = teman atau masyarakat, dan logos = ilmu) dan berarti ilmu tentang teman atau masyarakat
Sosiologi sebagai ilmu memiliki arti pengetahuan kemasyarakatam yang tersusun dari hasil pemikiran ilmiah dan dapat dikontrol secara kritis oleh orang lain

  1. Arti Ilmu dan Pengertian
Ilmu = sesuatu yang berdasarkan fakta atau percobaan
Pengetahuan = dilakukan hanya demi sekedar tahu saja dan biasanya belum terbukti


  1. Latar Belakang
Sosiologi menjadi ilmu karena adanya perubahan masyarakat yang perlu dikaji, dan juga karena beberapa peristiwa, seperti revolusi Prancis, dan revolusi Industri di Eropa. Namun sosiologi sendiri menjadi ilmu setelah terlepas dar ilmu filsafat dan lahir sebagai ilmu yang mempelajari tentang masyarakat. Ilmu ini dipopulerkan oleh filosof Prancis, Auguste Comte dengan buku nya berjudul 'Course de Philosophie Positive' yang berisikan bahwa untuk mempelajari masyarakat harus melalui urutan-urutan yang kemudian sampai pada tahap terakhir, yaitu tahap ilmiah.

  1. Ciri-ciri
Ciri-ciri sosiologi ini juga merupakan syarat sebagai ilmu, yaitu :
  • Empiris = nyata, masuk akal, dan tidak diada-ada, dan juga dikaji atau diselidiki yang berarti objek       
                    nya nyata
  • Teoristis = berdasarkan pengamatan, abstraksi atau hasil objek disusun menjadi satu kesimpulan
                    yang kemudian menjadi teori
  • Komulatif = berdasarkan teori yang sudah ada namun teori-teori tersebut dikembangkan menjadi
                        lebih dari satu teori atau bisa juga disebut gabungan dari teori-teori yang sudah ada
  • Non etis = tidak melihat baik atau buruknya suatu fakta

  1. Konsep Dasar
Konsep dasar sosiologi dibagi menjadi objek kajian dan ruang lingkup.
Objek kajian sosiologi adalah masyarakat dan dilihat dari interaksi, perubahan, dan perilakunya
Ruang lingkup sosiologi terbagi atas :
struktur sosial : a. norma
                        b. lembaga
                        c. kelompok
                        d. lapisan
proses sosial – interaksi
perubahan sosial

Arti-arti dari ruang lingkup sosiologi
a. struktur sosial
susunan sosial (unsur-unsur yang saling berhubungan apabila ada satu unsur yang rusak maka akan merusak semua)
b. norma sosial
aturan yang menjadi pedoman melakukan sesuatu atau perilaku
c. lembaga sosial
kumpulan atau tata cara atau sistem atau norma
d. kelompok sosial
kelompok masyarakat dalam kemasyarakatan
e. lapisan sosial
pembedaan atau pengelompokan para anggota masyarakat secara vertiakal (bertingkat)
f. interaksi sosial
hubungan atar individu dengan sesama yang lain, dibagi menjadi dua : solid (mendekatkan hubungan), dan menjauhi (menjauhi hubungan)
g. perubahan sosial
perubahan-perubahan yang terjadi pada masyarakat yang mencakup perubahan dalam aspek-aspek struktur dari suatu masyarakat ataupun karena terjadinya perubahan dari faktor lingkungan
  1. Manfaat
    a. individu
  • untuk memahami nilai norma
  • mengendalikan tingkah laku dalam bertindak
  • bisa menempatkan diri (belajar norma) sehingga interaksi dalam masyarakat lancar
    b. masyarakat
  • memecahkan masalah sosial
  • sebagai penelitian
  • sebagai pembangunan